Blessed November


Ohayyoooo...

Another long time haven’t updated my blog. Such a busy month. Have been busy for 3 weeks in a row this November. Finally can find my courage to write to you all. Happy reading guys!

Minggu pertama di bulan November, tanggal 4, saya habiskan dengan mengikuti salah satu acara keagamaan di Hotel Karibia. Acaranya yaitu Pelafalan 100juta OM MA NI PAD ME HUNG. Acaranya sebenarnya tiga hari berturut-turut, tetapi saya hanya join 1 hari yaitu di hari Minggu. Acara ini diselenggarakan oleh Yayasan Gampopa Indonesia (baru pertama kali dengar kali ya? Me too ^^)
6 poin penting OM MA NI PAD ME HUNG:
1.       Reborn (kelahiran kembali)
2.       Kamma
3.       Understanding of Samsara
4.       Refuge (Perlindungan kita – Tisarana)
5.       Bodhicitta
6.       Wisdom
 

Minggu kedua yaitu di tanggal 11 November saya habiskan dengan menjadi relawan di acara Sanghadana Kathina Vihara Mahasampatti. Ini sudah menjadi agenda tahunan saya J Sebenarnya tahun ini pengen jadi umat saja agar dapat mendengarkan Dhamma dengan baik dan benar #upsss tapi kemudian diajak jadi relawan, ya sudah join saja hahaha :D Serving has been my happiness so far ^^ Thank you for the chance.
 


Minggu ketiga merupakan minggu terseru! PATRIA kembali mengadakan Patria Basic Training (PBT 2018). Kegiatan berlangsung 3 hari : tgl 17 November pembukaan di Vihara Chikung (I skipped this part T.T), 18 dan 20 November di Kampus Mikroskil Medan. PBT kali ini hampir sama dengan PBT 2 tahun lalu di Sibolangit. Ceritanya pernah saya post juga sebelumnya, boleh di-scroll ya...
Pembukaan PBT 2018 di Vihara Chikung dihadiri Pembinas Agama Buddha

Kali ini, saya berkesempatan menjadi panitia, bukan peserta seperti 2 tahun lalu, jadi ya ceritanya gak sepanjang PBT 2016 ya.. Tau lah, nasib panitia di acara, gak bisa ikuti materi full time (sibuk terusss hahaha)

Materi yang disampaikan sama, tetapi dengan pembicara yang berbeda kali ini. Pembawaan masing-masing pembicara juga berbeda dengan sebelumnya. 3 orang pembicara dari BPO kali ini yaitu :
1. I Made Adnyana Ñāṇa Kusalo, S.H., M.H
2. P.Md. Tanagus Dharmawan, S.Kom.
3. Michael Kirana Sutiono Silacariyo, S.T.
Kiri ke Kanan - ko Adnyana - ko Tanagus - ko Michael

Adapun materi yang dibahas kali ini yaitu :
1. Apa yang Berbeda dari Buddhisme
2. Sukses dengan Pikiran Positif
3. Faktor Kepemimpinan Fundamental
4. Tips Manajemen Organisasi
5. Etika Berorganisasi
6. Mengenal Patria dari Masa ke Masa
plus 1 topik opsional, yang dimana kali ini dibawakan oleh ketua BPO DPP PATRIA - ko Paulus #yihaaaa
Materi yang dibawakan ketua BPO kali ini yaitu "TEMAN" Tentu tidak boleh dilewatkan donk. So ya saya ikuti materi ini full time :D

Di materi ini kami diajarkan bagaimana menjadi teman sejati bagi orang lain, ditekankan tidak boleh menjadikan teman sebagai pusat kehidupan karena teman juga akan berubah. Juga dijelaskan cara-cara menghadapai tekanan dari teman yang tidak baik. Nah, sebelum kita mengharapkan untuk mendapat teman sejati, pertama-tama kita haruslah bisa menjadi teman sejati yang disukai orang lain terlebih dahulu. Di sesi ini juga ada sedikit selingan yaitu dengan menulis nasehat-nasehat untuk teman kami agar menjadi pribadi yang lebih baik. Seru!

Nah, tentunya ada games seru juga yang kami mainkan agar tiap sesi tidak terlalu menbosankan. Games yang kami mainkan juga sama dengan PBT 2016, hanya saja tidak ada "Fire Walk" (yg penasaran apa itu fire walk, uda boleh stalking blog saya ya hahahhaha). Games yang dimainkan seperti Who Wants to be A Millionare, mematahkan pensil, meniup balon sampe meletus, plus 1 game baru yang dibawakan ko Tanagus, yaitu game yang mirip minesweeper (nah yg bingung sama games ini berarti kita sama hahahha)
Foto Bersama tgl 18 November 2018 di Kampus Mikroskil

Juga ada sesi "Gift Card" I got 2 gift cards. Thanks guys!

Nah, sesi "Gift Card" kali ne kurang greget! Ketupat Sumut gak nangis! gak sah! wkwkwkwk Walau ada juga beberapa peserta yang menangis...

Sebelum acara ditutup, panitia juga memberikan birthday surprise untuk peserta yang berulang tahun di bulan November. Para pembicara juga mendapat souvenir dan diminta memberikan kesan dan pesan untuk PBT ini. Dan panitia dipuji untuk kesuksesan acara ini. Anumodana _/|\_
 
Happy bday Novi, Christin, Hendra, Aho, Witok...
Peserta mendapatkan sertifikat tanda kelulusan PBT dan beberapa diminta untuk memberikan kesan pesan. Berbeda dengan tahun 2016 yang dimana semua peserta berkesempatan memberikan kesan pesannya. Ya karena kekurangan waktu juga sih.
Foto bersama terakhir di tgl 20 November 2018

Setelah foto bersama dengan seluruh peserta PBT dan pembicara, kami makan sangwo bersama-sama. Maknyussss ~
MAKANNNN

Well, we had a lot fun together. Tetapi jika dibandingkan dengan PBT 2016, saya lebih suka PBT yg uda lewat tu hahaha. Lebih seru dan suasananya lebih gimana gitu (mungkin karena lokasi di luar kota dan waktu lebih panjang)

Tetapi bukan berarti PBT 2018 gak seru juga lo.. makanannya enak-enak semua, dan lokasinya juga mantap, lebih santai, tetapi tetap nyaman. Intinya, PBT 2018 itu keren!

That’s all for today. Yang penasaran sama PBT itu seperti apa, monggo intip ceritanya di post sebelumnya ya ^^

TIM SUKSES PBT 2018 
PATRIA! ONE SPIRIT, ONE DHAMMA!


“Appamādena Sampādetha - Berjuanglah dengan penyadaran penuh “

Comments

Popular posts from this blog

Arti Ayu Vanno Sukkham Balam

PATRIA BASIC TRAINING 2016 - PART 1

PATRIA BASIC TRAINING 2016 - PART 2